• JL. ABDUL RAHMAN SALEH NO. 24

  • 021-3441008, 0811-9222-656

  • presidentialhospital@rspadgs.net dan customercare@rspadgs.net (Untuk Pengaduan)

  • Rabu, 17 November 2021 Pimpinan dan seluruh warga Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto berkomitmen memberikan pelayanan kesehatan yang prima, profesional dan bebas dari korupsi. Bantu kami mewujudkannya dengan melaporkan segala bentuk tindakan korupsi yang terjadi di lingkungan rumah sakit. RSPAD Gatot Soebroto siap untuk Zona Integritas WBK dan WBBM!
PELAKSANAAN UPACARA HUT KE-78 RI

PELAKSANAAN UPACARA HUT KE-78 RI

Kamis, 17 Agustus 2023 Administrator

RSPAD Gatot Soebroto - Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto melaksanakan "Upacara Hari Ulang Tahun ke-78 Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia" di Lapangan Upacara, Kamis, 17 Agustus 2023. Dalam sambutannya, Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Letnan Jenderal TNI dr. A. Budi Sulistya, Sp. THT-KL (K)., M.A.R.S diwakili oleh Wakil Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Mayor Jenderal TNI Dr. dr. Lukman Ma’ruf, Sp.BS (K)., M.Kes., M.H menyampaikan amanat dari Panglima TNI, Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M mengatakan bahwa peringatan hari ulang tahun kemerdekaan pada hakekatnya merupakan bentuk penghormatan sekaligus penghargaan kepada para pejuang, pendiri Republik ini dan para pahlawan sejati yang telah memberikan segala-galanya bagi kemerdekaan bangsa ini.

Karena itu sebagai generasi penerus, wujud penghormatan dan penghargaan yang paling mulia adalah dengan mewarisi tradisi dan nilai-nilai kejuangan serta melanjutkannya untuk mengisi kemerdekaan. TNI harus menjadi perekat kemajemukan bangsa, karena merupakan garda terdepan dalam menjaga kerukunan, toleransi dan kebhinekaan, sehingga bangsa Indonesia tetap menjadi bangsa yang utuh, kuat dan tangguh. Berkaitan di tahun 2023 yang merupakan tahun politik menuju Pemilu 2024, TNI harus netral karena netralitas TNI juga merupakan wujud nyata bahwa TNI tidak ingin kembali ke politik, TNI secara tegas tidak masuk ranah politik praktis. Di sisi lain, tingginya penggunaan media sosial, maka tak henti-hentinya kembali diingatkan kepada segenap prajurit dan PNS TNI agar selalu hati-hati dan cermat terhadap penggunaan media sosial, bijaklah dalam menggunakan Medsos,
ingat ”Jarimu adalah Nasibmu”. 

TNI juga dituntut menjunjung tinggi komitmen untuk selalu membela kepentingan dan hak masyarakat luas, termasuk dalam menyikapi fenomena yang terjadi. Untuk itu, diperintahkan kepada seluruh unsur pimpinan Satker di jajaran TNI untuk senantiasa mampu membaca situasi, berikut segala kecenderungan perkembangannya agar dapat meningkatkan pemikiran prediktif, langkah antisipatif dan upaya konstruktif, deteksi dini, cegah dini sehingga mampu berkontribusi bagi bangsa dan negara. Amalkan “Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI” sebagai komitmen moral prajurit dalam membantu meringankan kesulitan masyarakat di sekelilingnya. Demikian juga para PNS agar mengamalkan dengan sungguh-sungguh “Panca Prasetya Korpri”. Jadilah prajurit atau PNS yang patriotik, di mana kehadiranny adalah bagian penting bagi eksistensi NKRI. Mari jadikan peringatan kemerdekaan Indonesia sebagai tonggak baru untuk membangun komitmen yang lebih segar dengan memupuk karakter dan nilai-nilai luhur bangsa. 

Redaksi: Sub Diassa Unit Pen/PKRS
Penulis: Administrator

Galeri Foto