• JL. ABDUL RAHMAN SALEH NO. 24

  • 021-3441008, 0811-9222-656

  • presidentialhospital@rspadgs.net dan customercare@rspadgs.net (Untuk Pengaduan)

  • Rabu, 17 November 2021 Pimpinan dan seluruh warga Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto berkomitmen memberikan pelayanan kesehatan yang prima, profesional dan bebas dari korupsi. Bantu kami mewujudkannya dengan melaporkan segala bentuk tindakan korupsi yang terjadi di lingkungan rumah sakit. RSPAD Gatot Soebroto siap untuk Zona Integritas WBK dan WBBM!
Deteksi Dini Kanker Prostat dan Tatalaksana

Deteksi Dini Kanker Prostat dan Tatalaksana

Kamis, 23 Pebruari 2023 Administrator

RSPAD Gatot Soebroto – Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto mengadakan acara Webinar Sesi 4 RSPAD Gatot Soebroto Edukasi Kesehatan Untuk Negeri dengan Tema “Deteksi Dini Kanker Prostat dan Tatalaksana” di Auditorium dr. R.M. Partomo Lt. VI Gedung Prof. Dr. Satrio, Kamis, 23 Februari 2023. Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Letnan Jenderal TNI dr. A. Budi Sulistya, Sp. THT-KL (K)., M.A.R.S diwakili oleh Kapoksahli RSPAD Gatot Soebroto, Mayor Jenderal TNI dr. Nyoto Widyo A, Sp.PD-KHOM., FINASIM., M.H dalam sambutannya mengatakan bahwa kanker prostat sering kali dialami oleh pria yang sudah lanjut usia, namun tidak menutup kemungkinan terjadi pada orang yang berusia lebih muda sehingga cukup mengkhawatirkan karena dampak penyakit tidak hanya dirasakan oleh pasien tetapi juga berdampak terhadap keluarga.

Kanker merupakan salah satu masalah kesehatan terbesar dan menjadi penyebab kematian tertinggi di Indonesia. Kanker prostat sendiri adalah kanker yang muncul karena adanya pertumbuhan sel abnormal pada bagian sistem reproduksi pria yaitu kelenjar prostat. Penatalaksanaan pada kanker prostat tergantung dari stadium dan kondisi pasien secara umum. Adapun beberapa cara pengobatan yaitu dengan cara pembedahan, Radiotherapi dan Kemoterapi. Pengobatan pada pasien yang berlangsung lama dapat memicu serangkaian perubahan emosional negatif pada pasien, dimana gangguan perasaan yang timbul dapat bermacam-macam seperti cemas, takut, depresi dan adanya perubahan perilaku. 

Dukungan keluarga dan support groups bagi pasien diharapkan dapat mengurangi distress yang akan membantu pasien selama pengobatan. Di sisi lain, kecerdasan spiritualitas dapat menuntun pasien untuk menerima kondisi terhadap penyakitnya dan akan merasa lebih dekat dengan Tuhan Yang Maha Kuasa. Menjalani pola hidup sehat dan pemenuhan nutrisi yang seimbang turut membantu pasien dalam mendukung proses pengobatan. Semoga melalui webinar yang diadakan oleh Cancer Care Community (CCC) RSPAD Gatot Soebroto bekerjasama dengan Komite Penyakit Kanker Terpadu (KPKT) dan Biddiklat Sdirbang & Riset ini dapat memberikan manfaat bagi seluruh peserta. 

Redaksi    : Sub Diassa Unit Pen/PKRS
Penulis    : Administrator

Galeri Foto