RSPAD Gatot Soebroto – Setelah ditetapkan 2 orang warga Depok, Indonesia positif virus corona (COVID-19), banyak masyarakat yang panik dan berbondong-bondong menyerbu Pusat Perbelanjaan untuk membeli bahan kebutuhan pokok, hand sanitizer maupun masker secara besar-besaran. Hal itu terlihat dari beberapa foto dan video yang diposting warganet ke situs jejaring sosial.
Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto sebagai salah satu dari 3 Rumah Sakit Rujukan untuk penanganan penderita virus corona menghimbau kepada seluruh staf dan unsur pimpinan agar meningkatkan kewaspadaan penularan virus corona. Setiap pintu masuk harus dipastikan ada handrub agar kebersihan tangan tetap terjaga. Selain itu, penggunaan masker secara efektif dan efisien juga diperlukan dengan memperhatikan siapa-siapa saja yang wajib menggunakan masker.
Berikut ini adalah ‘MEREKA’ yang wajib menggunakan masker:
1. Penderita flu/batuk.
2. Penderita yang sedang dalam terapi dan pemulihan.
3. Mereka yang bekerja di area beresiko tinggi terjadinya infeksi.
4. Mereka yang masuk Orang Dalam Pengawasan (ODP).
5. Mereka yang masuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP).
Lebih lanjut lagi, RSPAD Gatot Soebroto kembali menghimbau kepada masyarakat agar tidak panik dalam menghadapi virus corona yang sudah masuk ke Indonesia. Masyarakat juga diminta agar senantiasa waspada dan menjaga kesehatan diri serta lingkungan.