RSPAD Gatot Soebroto – Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto menggelar acara “Kunjungan Atase Pertahanan Republik Federasi Brasil dalam Rangka Kerjasama Antara Indonesia dan Brasil” di Puskodalopskes Lantai 2 Gedung Prof. Dr. Satrio, Kamis, 13 Oktober 2022. Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Letnan Jenderal TNI dr. A. Budi Sulistya, Sp.THT-KL (K)., M.A.R.S dalam sambutannya mengatakan bahwa RSPAD Gatot Soebroto menyambut baik kedatangan tim dari Brasil dalam rangka mengembangkan kerjasama pertahanan antara Indonesia dan Brasil, khususnya dalam bidang medis militer, di mana mencakup penyediaan akses ke fasilitas kesehatan militer bagi perwakilan militer di Jakarta dengan asas timbal balik antara Brasil dan Indonesia.
Sebagai rumah sakit berstandar internasional, RSPAD Gatot Soebroto menyediakan bebagai pelayanan unggulan yang dapat memperkuat kerjasama tersebut, di antaranya Medical Check Up (MCU), Cellcure Center, Digital Subtraction Angiography (DSA), Vertility Center, Kartika Estetika, Manhood Center, Traumatologi Center dan Paint Clinic. Diharapkan kerjasama ini akan lebih meningkatkan keilmuan dalam bidang kedokteran khususnya medis militer.
Redaksi : Sub Diassa Unit Pen/PKRS
Penulis : Administrator