• JL. ABDUL RAHMAN SALEH NO. 24

  • 021-3441008, 0811-9222-656

  • presidentialhospital@rspadgs.net dan customercare@rspadgs.net (Untuk Pengaduan)

  • Rabu, 17 November 2021 Pimpinan dan seluruh warga Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto berkomitmen memberikan pelayanan kesehatan yang prima, profesional dan bebas dari korupsi. Bantu kami mewujudkannya dengan melaporkan segala bentuk tindakan korupsi yang terjadi di lingkungan rumah sakit. RSPAD Gatot Soebroto siap untuk Zona Integritas WBK dan WBBM!
Taklimat Awal Pengawasan Post Audit Itjenad T.A. 2022 di RSPAD Gatot Soebroto

Taklimat Awal Pengawasan Post Audit Itjenad T.A. 2022 di RSPAD Gatot Soebroto

Senin, 6 Juni 2022 Administrator

RSPAD Gatot Soebroto – Sebagai salah satu unsur pelaksana pusat TNI AD yang berkedudukan di bawah Kepala Staf Angkatan Darat, Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto bertugas dalam menyelenggarakan pelayanan kesehatan tertinggi di jajaran TNI, PNS dan keluarga serta masyarakat umum. Di samping itu juga menjadi Rumah Sakit rujukan tertinggi TNI, pelayanan VVIP terhadap pimpinan Negara (Presiden dan Wakil Presiden) dan pejabat utama pemerintahan.

Demi menjaga pelayanan kesehatan yang prima, RSPAD Gatot Soebroto menggelar kegiatan “Taklimat Awal Pengawasan Post Audit Itjenad T.A. 2022 di RSPAD Gatot Soebroto” di ruang Auditorium dr. R.M. Partomo Lt.6 Gedung Prof. Dr. Satrio, Senin, 6 Juni 2022, dan dihadiri oleh Wairjenad, Mayor Jenderal TNI Hassanudin, S.I.P selaku Wakil Penanggung Jawab Tim Pengawasan Post Audit Itjenad T.A. 2022 beserta Ketua Tim dan seluruh anggota tim. Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Letnan Jenderal TNI dr. A. Budi Sulistya, Sp.THT-KL., M.A.R.S yang diwakili Ketua Komite Medik (Kekommed) RSPAD Gatot Soebroto, Mayor Jenderal TNI Dr. dr. Agus Yunianto, Sp.BS dalam sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan ini bertujuan untuk melihat sejauh mana pelaksanaan Program Kerja dan Anggaran RSPAD Gatot Soebroto T.A. 2021 dapat dilaksanakan. 

Hal ini perlu dilakukan sebagai tindak lanjut atensi saat pemeriksaan Current Audit yang dilakukan sebelumnya. Di samping itu juga melihat kesinambungan laporan pertanggungjawaban keuangan yang disusun sesudahnya harus sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku. Dengan demikian, harapan akan terciptanya laporan pertanggungjawaban keuangan yang transparan, akuntabel dan wajar tanpa pengecualian akan dapat diwujudkan.

Diinformasikan lebih lanjut bahwa di bulan Mei 2022, RSPAD Gatot Soebroto menerima tambahan personel CPNS sejumlah 428 orang yang terdiri dari tenaga medis, paramedis dan non medis. Penambahan personel CPNS ini dibutuhkan untuk mengisi kekosongan personel yang selama ini dibutuhkan guna meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan RSPAD Gatot Soebroto. Di mana hal itu selaras dengan meningkatnya kebutuhan pelayanan kesehatan yang bermutu serta meningkatkan penerimaan keuangan BLU dalam mendukung tugas pokok TNI AD.

Redaksi         : Sub Diassa Unit Pen/PKRS

Penulis          : Administrator

Galeri Foto