RSPAD Gatot Soebroto - Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto melaksanakan "Upacara Memperingati Hari Ulang Tahun ke-78 Tentara Nasional Indonesia (TNI)", di Lapangan Upacara, Kamis, 5 Oktober 2023. Dalam sambutannya, Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Letnan Jenderal TNI dr. A. Budi Sulistya, Sp.THT-KL (K)., M.A.R.S diwakili oleh Kapoksahli RSPAD Gatot Soebroto, Mayor Jenderal TNI dr. Nyoto Widyo A, Sp.PD-KHOM., FINASIM., M.H menyampaikan amanat dari Panglima TNI, Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M bahwa ulang tahun kali ini mengusung tema “TNI PATRIOT NKRI, PENGAWAL DEMOKRASI UNTUK INDONESIA MAJU”, yang mengandung makna bahwa kekuatan TNI sebagai komponen utama pertahanan negara berkomitmen untuk bersinergi dengan seluruh komponen bangsa lainnya dalam mengawal demokrasi demi mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri, maju dan sejahtera.
Tema ini pun menjadi salah satu tantangan besar bagi Bangsa Indonesia yang dalam waktu dekat akan menghadapi pemilihan umum serentak di tahun 2024. Di mana akan dilaksanakan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, pemilihan anggota legislatif serta Pilkada serentak di 548 daerah; yaitu pada 38 Provinsi, 415 Kabupaten dan 98 Kotamadya. Kelancaran dan kesuksesan agenda pesta demokrasi tersebut akan sangat menentukan perjalanan kehidupan berbangsa dan bernegara ke depan, sehingga TNI berkomitmen untuk menjamin keamanan dan kelancaran dalam rangka mewujudkan Pemilu 2024 berlangsung dengan aman, damai dan sejuk.
Kapoksahli pun menyampaikan beberapa penekanan untuk dipedomani personel yaitu tingkatkan terus keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan YME, sebagai landasan mental pada setiap pelaksanaan tugas, pegang teguh amanat Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI serta jaga terus kemanunggalan dan kepercayaan rakyat kepada TNI, laksanakan komitmen netralitas TNI, ikuti peraturan, pedoman, dan perintah yang telah diberikan terkait cara bersikap dan bertindak dalam tahapan pesta demokrasi lima tahunan ini, jalin komunikasi, kerjasama dan sinergitas dengan POLRI, kementrian/lembaga dan komponen bangsa yang lainnya demi tercapainya stabilitas keamanan nasional yang aman, damai dan sejuk, jaga nama baik TNI di manapun berada, selalu ingat bahwa tindakan sekecil apapun akan berdampak pada institusi TNI secara umum.
Redaksi : Sub Diassa Unit Pen/PKRS
Penulis : Administrator