• JL. ABDUL RAHMAN SALEH NO. 24

  • 021-3441008, 0811-9222-656

  • presidentialhospital@rspadgs.net dan customercare@rspadgs.net (Untuk Pengaduan)

  • Rabu, 17 November 2021 Pimpinan dan seluruh warga Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto berkomitmen memberikan pelayanan kesehatan yang prima, profesional dan bebas dari korupsi. Bantu kami mewujudkannya dengan melaporkan segala bentuk tindakan korupsi yang terjadi di lingkungan rumah sakit. RSPAD Gatot Soebroto siap untuk Zona Integritas WBK dan WBBM!
Webinar Sesi 5: “Manajemen Airway di Ruang Intensive Care Unit: Konsep dan Asuhan Keperawatan pada Pasien Terpasang PDT”

Webinar Sesi 5: “Manajemen Airway di Ruang Intensive Care Unit: Konsep dan Asuhan Keperawatan pada Pasien Terpasang PDT”

Rabu, 30 Maret 2022 Administrator

RSPAD Gatot Soebroto – Sebagai Rumah Sakit kepresidenan berstandar Internasional, RSPAD Gatot Soebroto tidak pernah berhenti mengembangkan pelayanan kesehatan prima bagi masyarakat. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan mengadakan Acara Pembukaan Webinar Sesi 5 RSPAD Gatot Soebroto Edukasi Kesehatan Untuk Negeri dengan tema “Manajemen Airway di Ruang Intensive Care Unit: Konsep dan Asuhan Keperawatan pada Pasien Terpasang PDT” yang diadakan secara Virtual Zoom terpusat di Puskodalopskes Lantai 2 Gedung Prof. Dr. Satrio, Rabu, 30 Maret 2022.

Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Letnan Jenderal TNI dr. A. Budi Sulistya, Sp.THT-KL., M.A.R.S yang diwakili Direktur Pelayanan Kesehatan (Diryankes) RSPAD Gatot Soebroto, Brigadir Jenderal TNI dr. Abdul Hamid R, Sp.B-KBD., M.Kes dalam sambutannya mengungkapkan bahwa manajemen jalan napas adalah kompetensi yang harus dimiliki petugas kesehatan terutama tenaga medis dalam menangani kegawatdaruratan. Manajemen jalan napas sendiri memerlukan penilaian untuk mempertahankan dan melindungi jalan napas dengan memberikan oksigenasi dan ventilasi yang efektif. Hal itu karena oksigenasi dan ventilasi diketahui merupakan tujuan essensial dari manajemen jalan napas.

Tindakan Trakeostomi menjadi satu dari sekian tindakan yang dapat dilakukan untuk mengatasi dan mempertahankan jalan napas. Di mana Trakeostomi adalah prosedur membuka dinding anterior trackea diikuti dengan fiksasi trakea terhadap kulit di leher. Ada dua teknik Trakeostomi yaitu Surgical Tracheostomy (ST) dan Percutaneus Dilatational Tracheostomy (PDT). PDT merupakan prosedur standar manajemen jalan napas bagi pasien kritis di ICU yang membutuhkan ventilasi jangka panjang. Melalui webinar ini diharapkan seluruh peserta mendapatkan pengetahuan dan wawasan yang lebih terkait manajemen jalan napas, sehingga mampu meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto.

Redaksi         : Sub Diassa Unit Pen/PKRS

Penulis          : Administrator

Galeri Foto