• JL. ABDUL RAHMAN SALEH NO. 24

  • 021-3441008, 0811-9222-656

  • presidentialhospital@rspadgs.net dan customercare@rspadgs.net (Untuk Pengaduan)

  • Rabu, 17 November 2021 Pimpinan dan seluruh warga Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto berkomitmen memberikan pelayanan kesehatan yang prima, profesional dan bebas dari korupsi. Bantu kami mewujudkannya dengan melaporkan segala bentuk tindakan korupsi yang terjadi di lingkungan rumah sakit. RSPAD Gatot Soebroto siap untuk Zona Integritas WBK dan WBBM!
PELATIHAN ETIK PENELITIAN DAN GOOD CLINICAL PRACTICE

PELATIHAN ETIK PENELITIAN DAN GOOD CLINICAL PRACTICE

Kamis, 21 Maret 2019 Administrator

Kamis, 21 Maret 2019. Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto mengadakan Pelatihan Etik Penelitian dan Good Clinical Practice. Dimana pelatihan ini membawa narasumber dari Komite Etik Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Nasional ( KEPPKN ) Kementrian Kesehatan RI. Dibuka oleh Wakil Kepala Rumah Sakit Brigadir Jenderal TNI dr. Heru Pranata , Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto merupakan rumah sakit rujukan tertinggi di lingkungan TNI, harus mampu memberikan pelayanan yang profesional yang dilaksanakan oleh Tim kesehatan yang ada sesuai tugas dan fungsinya. Pengembangan Ilmu pengetahuan dan teknologi sangat mempengaruhi kualitas layanan, untuk itu pengembangan layanan di Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto perlu dikembangkan dari hasil penelitian berdasarkan Evidence Based Practice sesuai misi rumah sakit.

Diharap dengan adanya kegiatan pelatihan ini karena peneliti merupakan unsur penting dalam melaksanakan suatu penelitian, tugas yang diemban peneliti adalah melakukan penelitian ilmiah yang berpegang teguh pada nilai-nilai integritas, kejujuran dan keadilan. Agar penelitian dan pengembangan kesehatan berjalan baik, seyogianya seorang peneliti memahami wawasan berpikir ilmiah dan berpikir etis terkait topik dan jenis penelitian yang menjadi minatnya.