Rabu, 15 Maret 2017 diadakan WorkShop Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien di Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto yang bertempat di Auditorium dr. RM. Partomo Lt. VI Gedung Prof. Dr. Satrio Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto. Pelayanan Kesehatan yang bermutu dan aman merupakan kebutuhan dan tuntutan masyarakat pengguna rumah sakit. Pelayanan kesehatan seperti itu telah menjadi focus perhatian pemerintah yang dituangkan dalam kewajiban rumah sakit dan hak pasien. Rumah sakit wajib member pelayanan kesehatan yang aman, bermutu, anti diskriminasi, dan efektif dengan mengutamakan kepentingan pasien sesuai dengan standar pelayanan.
Pada Workshop ini hadir Brigjen TNI ( Purn) dr. Adib Abdulla Yahya, M.Sc., M.A.R.S selaku narasumber. Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kesehatan, pelayanan prima dan paripurna serta berkesinambungan, Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot SOebroto telah menunjukkan komitmen dengan berhasil mencapai akreditasi nasional tingkat paripurna, akreditasi internasional JCI dan pengelolaan keuangan Badan Layanan Umum (BLU). Untuk mewujudkan hal tersebut bukanlah sesuatu yang mudah dan ringan, diperlukan upaya dan tekat yang cukup besar dari seluruh personel Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto baik dari unsure terendah sampai tertinggi.
Tahun ini merupakan momentum yang penting bagi Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto untuk membuktikan komitmennya dalam memberikan pelayanan kesehatan yang bermutu, focus pada keselamatan pasien dan pelayanan prima, yaitu dilaksanakannya re-akreditasi nasional dan re-akreditasi internasional. Pencapaian tersebut akan semakin melengkapi terwujudnya Presidential Hospital RSPAD Gatot Soebroto. Workshop ini diharapkan Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto mampu memberikan jaminan mutu pelayanan kesehatan prima dan keselamatan pasien yang berorientasi pada mutu paripurna ( Total Quakity Manajement) dan peningkatan mutu berkelanjutan ( Continous Quality Improvement)